
Sosialisasi Keselamatan Berkendara Bagi Warga Tangsel

Kegiatan OKJ bertujuan untuk memberikan pendidikan dini pada anak usia dini tentang keselamatan berlalu lintas. Dalam kegiatan ini Satlantas memberikan penyuluhan kepada anak anak tentang pentingnya memperhatikan Rambu lalu lintas.
Selain itu Satlantas juga menjelaskan pentingnya Safety Riding atau keamanan berkendara. Contonya mengendarai sepeda motordengan memperhatikan penggunaan helm, serta sabuk pengaman saat mengendarai kendaraan roda empat.
Satlantas juga memberikan pengetahuan tentang bagaimana cara melintas di jalan raya dengan cara yang benar bagi pejalan kaki.
Kegiatan OKJ yang diadakan Satlantas Polres Tangsel ini diharapkan dapat memupuk kesadaran pada anak akan pentingnya memperhatikan Rambu lalu lintas dan Keamanan saat berkendara.






