
Gelar KRYD, Polsek Pagedangan Perkuat Patroli Malam dan Strong Point Jaga Kamtibmas
Polres Tangsel – Dalam rangka menciptakan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat yang aman dan kondusif, Polsek Pagedangan Polres Tangerang Selatan melaksanakan Giat KRYD (Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan) berupa patroli cipta kondisi skala sedang dan strong point pada Selasa malam, mulai pukul 22.00 WIB hingga selesai. Kegiatan diawali dengan apel kesiapan yang dilaksanakan di halaman Polsek Pagedangan. (27/01)

Kegiatan KRYD tersebut berada di bawah kendali langsung Kapolsek Pagedangan AKP Galan Adid Dharmawan, S.T.K., S.I.K., dan dipimpin oleh PAWAS Kanit Provos Polsek Pagedangan Aipda Ahmad Bahtiar, S.H., dengan melibatkan 10 personel. Personel dibagi menjadi dua regu, yakni regu patroli gabungan dan regu jaga mako, guna memastikan kesiapsiagaan personel di lapangan maupun di kantor.
Patroli menyasar sejumlah titik rawan gangguan kamtibmas, seperti Tl. Genesis BSD, Eastvara Mall BSD, Jl. Raya Ciakar, Fly Over Kadusirung, Jl. Jatake Kp. Kadusirung PLN, Tl. Celong Situgadung, Kp. Ranca Gede Situgadung, hingga Jl. Raya Kadusirung. Sasaran utama kegiatan ini adalah antisipasi tindak kejahatan jalanan seperti curat, curas, dan curanmor, serta mencegah potensi tawuran dan kelompok yang bergerombol pada malam hari.
Kapolsek Pagedangan AKP Galan Adid Dharmawan, S.T.K., S.I.K. menyampaikan bahwa kegiatan KRYD merupakan langkah preventif Polri untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat. “Melalui patroli cipta kondisi dan penempatan strong point, kami berupaya mencegah terjadinya gangguan kamtibmas serta memastikan masyarakat merasa aman dan nyaman. Kami juga mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersama-sama menjaga situasi kamtibmas agar tetap kondusif di wilayah hukum Polsek Pagedangan,” tegas Kapolsek. Selama kegiatan berlangsung, situasi terpantau aman, tertib, dan kondusif.






