BeritaFeaturedPolsekPolsek Pondok Aren

Kapolsek Pd.Aren Cek Kesiapan Personil Pam Pemilu 2019

Kapolsek Pd.Aren Cek Kendaraan Dinas

Polres Tangsel – Bertempat di halaman Mapolsek Pondok Aren Jl. Graha Raya Bintaro No. 3 Kelurahan Perigi baru berlangsung apel kesiapan personil Polsek Pondok Aren dalam rangka pengamanan pemilu 2019, Jum’at 11 april 2019.

Dalam apel yang dipimpin langsung oleh Kapolsek Pondok Aren Kompol Yudho Huntoro, S.IK., M.IK. dilanjutkan dengan pemeriksaan kelengkapan personil dan juga kendaraan dinas (roda empat dan roda dua).

Pengecekan Kelengkapan personil oleh kapolsek Pd.Aren

“hari ini kita laksanakan apel kesiapan pengamanan Pilpres dan Pileg 2019 yang akan dilanjutkan pengecekan kendaraan R2 dan R4 dinas beserta kelengkapannya”terang Kompol Yudho dalam arahannya.

“di wilayah Pondok Aren ada sekitar 799 TPS dan personil Polsek yang terploting pengamanan TPS sebanyak 85 personil, agar perhatikan kerapihan pakaian, jaga kesehatan, jaga keselamatan diri dan jaga sikap serta HT yang sudah ada agar selalu ON sebagai alat komunikasi dan aktif melaporkan situasi kondisi saat pencoblosan”lanjutnya.

Selesai apel dilanjutkan dengan pendecekan kendaraan dinas (roda dua dan roda 4) beserta kelengkapannya seperti TOA, tas ransel, Tongkat T, Senter, Jas Hujan dan kelengkapan lainnya.

Related Articles

Back to top button