BeritaFeaturedPolsek Pagedangan

Bhabinkamtibmas Karangtengah Hadiri Sosialisasi Pilbup Tangerang 2018

Polres Tangsel – Brigadir Sahrul Ramadhan Bhabinkamtibmas Desa Karangtengah Polsek Pagedangan menyambangi Kantor Desa Karang Tengah Kecamatan Pagedangan, Sabtu 19 Mei 2018.

Sambang yang dilakukan sekitar pukul 10.00 Wib tersebut dalam rangka menghadiri Sosialisasi pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Tangerang 2018 yang diselenggarakan oleh PPK Pagedangan.

Dalam kegiatan sosialisasi tersebut dihadiri juga oleh Koswara, S.IP (Kades), Coki Firdaus (Komisioner PPK Pagedangan), Sumedi (PPS Karangtengah), Ketua Rt Rw se Karangtengah dan Ibu Ibu Kader PKK Karangtengah.

Dalam sambutannya Brigadir Sahrul menyampaikan kepada peserta sosialisasi untuk turut serta menciptakan suasana pilkada yang damai dengan tidak mudah percaya dan tidak menyebarkan berita hoax.

“mari kita ciptakan suasana yang damai menjelang pemilihan bupati, jangan mudah percaya dengan berita hoax yang belum tentu kebenarannya dan jangan menyebarluaskan berita hoax,apabila ada  berita hoax segera laporkan”kata Brigadir Sahrul dalam sambutannya.

Related Articles

Back to top button